Palembang, Menaramercusuar.com – Gubernur Sumsel H. Herman Deru diwakili Asisten III Bidang Administrasi Umum Prof. Dr. Edward Juliartha, MM bersama masyarakat Sumsel menyambut baik kegiatan Peluncuran Kegiatan Literasi Digital dengan tema INDONESIA MAKIN CAKAP DIGITAL 2021
Hal tersebut diutarakannya pada saat memberikan Keynote Speech pada Peluncuran Indonesia Makin Cakap Digital secara online bertempat di Hotel Novotel Palembang, Kamis (20/4/2021)
“Mari kita jadikan momentum ini untuk
membangun kesadaran dan pengetahuan masyarakat terkait pemanfaatan teknologi
baru yang terus berkembang, serta meningkatkan kecakapan digital masyarakat dalam berinteraksi di ruang digital” ujarnya
Kegiatan ini merupakan agenda Transformasi digital yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia, H. Joko Widodo melalui kerjasama Kementerian Kemenkominfo, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan teknologi. Kementerian Dalam Negeri dan Gerakan Nasional Literasi Digital
“Launching hari ini dilaksanakan bersamaan dengan Harkitnas merupakan momentum yang tepat. Literasi digital berguna untuk meningkatkan kemampuan indivIdu untuk mengakses, memahami, membuat, mengkomunikasikan
dan mengevaluasi teknologi digital, sehingga meningkatkan kemampuan kognitif
sumber daya manusia di Indonesia khususnya di Sumsel agar kemampuannya tidak sebatas mengoperasikan gawai” jelas Edward
“Dengan meningkatnya kemampuan kognitif
masyarakat di bidang digital diharapkan masyarakat cakap dalam menggunakan
teknologi dan media digital baik di tingkat dasar, madya, dan mahir, dengan tidak
melupakan kelas literasi digital untuk masyarakat inklusif” harapnya