Musi Rawas- MM.com
Proyek pembangunan pagar puskesmas yang berlokasi di desa Nawangsasi kecamatan Tugumulyo kabupaten Musi Rawas diduga proyek siluman pasalnya hingga kini hampir 50% bangunan dikerjakan belum di ketahui siapa kontraktor atau rekanan yang mengerjakan proyek tersebut
berdasarkan pantauan wartawan dilapangan yang menemukan pekerjaan proyek pembangunan pagar puskesmas tersebut tidak di lengkapi papan plang proyek sehingga masyarakat tidak tahu siapa yang mengerjakan dan berapa besar anggaran nya untuk proyek tersebut
menurut keterangan kepala tukang yang di temui awak Media mengatakan jika dirinya tidak mengetahui siapa pihak kontraktor yang mengerjakan proyek tersebut,bahkan dirinya juga tidak mengetahui berapa besar biaya anggaran dan berasal dari mana sumber dana tersebut.
Tentunya keberadaan papan plang pekerjaan proyek sangat vital agar semua masyarakat dapat mengetahui tentang spesifikasi bangunan pagar tersebut dan sesuai dengan apa yang di terangkan dalam UU keterbukaan publik No.14 tahun 2008. Agar setiap informasi publik harus bersifat terbuka serta dapat di akses oleh setiap pengguna informasi publik
Di harapkan pula Pemkab Musi Rawas dapat memperketat pengawasan terhadap pekerjaan oleh kontraktor atau rekanan agar hasil pekerjaan dapat berkualitas baik dan pelaksanaan pekerjaan nya dapat transfaran dan diketahui khalayak umum .( Liputan anggi prasetio )